Selasa, 26 Maret 2024

Heri Amalindo Raih Penghargaan Birokrat Peduli Perkembangan Dunia Pers Dari PWI



Realita Terkini.id _Palembang –Pelantikan anggota pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Sumsel, Periode 2024 hingga 2029 di laksanakan dengan meriah di Griya Agung Rumah Dinas Gubernur Sumatera Selatan ( Sumsel) senin 25/03/2024.

Dalam acara ini juga nampak hadir  beberapa Bupati dan Walikota Se Sumsel untuk ikut menyaksikan acara pelantikan sekaligus juga untuk mendapatkan penghargaan  Birokrat yang Peduli Terhadap dunia Pers dari organisasi wartawan PWI.

Diantara kepala daerah yang mendapatkan penghargaan tersebut salah satunya adalah Dr Ir Heri Amalindo MM, yang juga  menjabat sebagai Bupati Penukal Abab Lematang Ilir (PALI).

Dra.Yenni Nopriani selaku staf ahli bidang hukum politik dan pemerintahan Kabupaten PALI adalah yang mewakili Bupati Penukal Abab Lematang Ilir dalam menerima penghargaan yang di berikan oleh PWI tersebut.

Yenni Nopriani yang mewakili Bupati PALI mengatakan "Penghargaan tersebut adalah apresiasi organisasi PWI atas dukungan dan kepedulian Bupati PALI Heri Amalindo terhadap perkembangan dunia pers, baik di kabupaten PALI maupun di Provinsi Sumatera Selatan.

Dimata Yenni Dr Ir Heri Amalindo MM, merupakan  sebagai salah satu tokoh yang turut membawa kemajuan bagi dunia pers di Sumatera Selatan. Bahkan tidak hanya skala daerah, tapi juga nasional.

Bahkan sosok beliau dikenal sebagai seorang Kepala Daerah yang dekat dengan wartawan. Tentu hal ini menambah bukti bahwa pak Bupati Heri Amalindo sangat pantas mendapat penghargaan Birokrat Yang Peduli terhadap Pers.

Ia berterima kasih kepada PWI Sumsel atas kepercayaan penghargaan yang diberikan. Tentunya hal ini akan menambah motivasi bagi Pemkab PALI, untuk terus mendukung perkembangan dunia pers serta menjadi mitra yang baik bagi perusahaan pers.

“Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi dan pengakuan dari PWI Sumsel terhadap perhatian dan kepedulian Pak Heri Amalindo, di dalam pembinaan dan peningkatan kualitas dan kesejahteraan wartawan,” ucapnya.

Dengan penghargaan yang diberikan ini, membuat Bupati PALI akan semakin bersemangat untuk terus memajukan dunia pers di kabupaten yang dipimpinnya bahkan provinsi Sumatera Selatan.

“Semoga semangat beliau (Heri Amalindo, red) dalam memajukan pers di Kabupaten PALI, juga di dukung oleh semua pihak, pemerintah, masyarakat,”tutup nya.

 

 

Senin, 25 Maret 2024

Dukung Program Ketahanan Pangan Bupati PALI Lakukan Panen Raya Padi Sawah

 

Realita Terkini.id_PALI– 25/03/2024.- Bupati Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) bersama unsur pemerintah dan masyarakat, melakukan Panen Raya Padi sawah secara simbolis di Lahan Desa Paye Besok, Desa Betung Barat Kecamatan Abab,PALI.

Kegiatan tersebut di hadiri langsung  oleh Bupati PALI Heri Amalindo,kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian Panen Raya Perdana Ketahanan Pangan Tahun 2024 di Kabupaten PALI.

Sedangkan puncak dari panen raya ini sendiri diprediksi akan terjadi pada bulan Maret hingga April. 

Setelah acara simbolis panen raya selesai, kegiatan dilanjutkan dengan buka bersama bersama masyarakat yang hadir,hal ini adalah untuk mempererat tali silaturahmi antara Pemerintah dengan berbagai pihak terkait.

Di harapkan dengan program ketahanan pangan yang sukses seperti ini, diharapkan masyarakat dapat meningkatkan produksi pangan untuk mereka sendiri khususnya serta dapat memenuhi kebutuhan pangan masyarakat PALI umumnya,jelasnya.

Minggu, 18 Februari 2024

Ketua KPU PALI Himbau Caleg Jangan Dulu Selebrasi Sebelum Hasil Resmi Rekapitulasi Selesai

Realita Terkini.co.id_PALI-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) menggelar Rapat pleno terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara tingkat Kecamatan pada Pemilihan Umum Tahun 2024, dimulai dari saksi partai dan saksi dari kandidat calon legislatif turut hadir menyaksikan hasilnya rekapitulasi suara pasca Pesta Demokrasi, di gedung Orkes komplek Pertamina pada Minggu 18/02/24 

Beberapa kandidat calon legislatif kabupaten PALI  yang diprediksi unggul Sementara banyak wajah  baru yang bakal melenggang masuk gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)

Serta prediksi sematara  ada beberapa pertahanan yang bertahan,

Ketua KPU PALI Sunaryo SE menghimbau kepada seluruh kandidat calon legislatif Kabupaten PALI jangan dulu mendeklarasikan kemenangan 

"Kami menghimbau pada para calon yang sudah memprediksi kemenangan  dengan menggunakan metode hitung secara mandiri, agar jangan euforia dulu sebelum ada keputusan resmi hasil rekapitulasi dari kami takut nanti ada gesekan antara dua belah pihak, marilah sukseskan pemilu ini dan jaga kondisi lebih kondusif " terangnya 

Sambungnya Sunaryo , "kegiatan tahapan  Rekapitulasi suara hari ini ditingkat Kecamatan  kami  live streaming di akun Facebook, YouTube Twitter dan lainnya agar seluruh masyarakat bisa memantau proses jalannya rekapitulasi suara, dengan secara terbuka dan transparan serta dapat menambah kepercayaan masyarakat terhadap pihak penyelenggara supaya tidak ada persepsi masyarakat yang berbeda" pungkasnya Ketua KPU 

Ketua KPU PALI berharap agar seluruh calon legislatif bersabar menunggu hasil rekapitulasi suara karena tahapan masih di tingkat Kecamatan dan diberikan waktu lima hari kedepan, jika keadaan dan kondisi tidak memungkinkan kita lihat nanti."

"Kini masih tahapan tingkat Kecamatan dan  proses rekapitulasi ini kami berikan waktu Lima hari kedepan jika keadaan belum selesai kita ambil langkah berikutnya tambahan waktu sesuai kebutuhan."jelasnya

Kemudian ketua Bawaslu PALI Mengukapkan bahwa pada pemilu tahun ini aman ditingkat PRESIDEN ,DPRRI,DPD dan DPR Provinsi sampai Kabupaten sejauh ini belum ada laporan temuan di TPS 

"Untuk sementara saat ini baik pihak kami maupun  dari masyarakat belum ada laporan atau temuan kecurangan terhadap kegiatan pemungutan suara di TPS ,mudah-mudahan tidak ada sengketa hingga selesai penetapan nanti, namun kami selaku Badan Pengawas Pemilu masih terbuka untuk menerima laporan temuan masyarakat, apabila nantinya ada laporan terindikasi kecurangan bakal kita tidak lanjuti sampai ke pihak terkait"pungkasnya.

Jumat, 09 Februari 2024

Panwaslu PALI Kawal Ketat Logistik Pemilu 2024 Hingga Sampai Ke TPS

 


Realita Terkini.co.id_PALI – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir, Sumatera Selatan telah memastikan semua logistik kebutuhan  pemilu 2024 sudah sampai ke TPS pada H-1 pemilihan.

Informasi tersebut disampaikan oleh Ketua KPU PALI, Sunario SE seusai melepas truck pendistribusian logistik Pemilu ke 4 Kecamatan dari Gudang KPU, Jumat 9 Februari 2024.

“Hari ini dimulai pendistribusian logistik pemilu dari gudang KPU ke gudang PPK di 4 kecamatan,” ungkap Ketua KPU PALI. Kecamatan yang dimaksud disebutkan Sunario adalah Tanah Abang, Abab, Penukal dan Penukal Utara.

“Nanti setelah sampai di Gudang PPK Kecamatan masing masing logistik akan didistribusikan ke PPS tingkat desa dalam wilayah 4 Kecamatan tersebut. Pendistribusian akan dimulai pada tanggal 11 Februari 2024,” jelasnya.

Untuk Kecamatan Talang Ubi sendiri, menurut Sunario,logistik pemilu akan didistribusikan langsung pada tanggal 12 februari 2024.

“Karena lokasinya yang dekat dengan gudang logistik KPU, maka pendistribusian logistik Pemilu di Kecamatan Talang Ubi akan dilakukan tanggal 12 Februari, langsung dari gudang KPU ke PPS desa/kelurahan,” terangnya.

Untuk pendistribusian ke KPPS atau TPS, semua logistik diharuskan sudah sampai dan rampung pendistribusiannya pada H-1 sebelum Pemilu berlangsung.

“Selanjutnya dari PPS ke KPPS akan didistribusikan pada tanggal 13 Februari 2024, atau H-1 Pemilu,” tandasnya.

Sementara itu, Ketua Bawaslu PALI, Lestrianti menyatakan pihaknya akan terus mengawal logistik Pemilu dengan ketat hingga benar-benar sampai ke TPS.

“Kami akan terus pantau logistik dari Gudang KPU hingga ke KPPS agar jalannya  pesta demokrasi dapat berjalan dengan sukses,” pungkasnya.

Kamis, 01 Februari 2024

Sekda PALIlepas Bantuan Beras Cadangan Pemerintah Untuk Warga

 

Realita Terkini.co.id_PALI-Bupati PALI Provinsi Sumatera Selatan, H.Heri Amalindo melalui Sekda Kartika Yanti melepas bantuan beras Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) dari Badan Pangan Nasional (Bapanas) untuk warga yang ada di Kabupaten berjuluk Bumi Serepat Serasan. 

Pelepasan bantuan beras CPP yang kemudian disalurkan ke warga penerima oleh Bupati PALI Heri Amalindo melalui Sekda pada hari Kamis 1 Februari 2024 di halaman Kantor Bupati PALI. 

Penyaluran bantuan tersebut berdasarkan tindaklanjuti risalah rapat internal Nomor R-0136/Seskab/ DKK/ 11/2023. Tanggal 10 November 2023.

Risalah tersebut tentang perpanjangan penyaluran bantuan pangan, Bapanas melalui Perum Bulog.

Dimana penyaluran CPP berupa beras 10 kg untuk masing-masing penerima bantuan pangan kepada 22.004.007 penerima bantuan pangan diseluruh Indonesia.

Bantuan CPP merupakan salah satu upaya pemerintah dalam rangka membantu daya beli masyarakat serta menjaga ketersediaan pangan di khususnya masyarakat tidak mampu.

Bantuan itu akan diterima selama 6 (enam) bulan, mulai dari bulan Januari sampai bulan Juni 2024.

Program bantuan CPP ini bukan sekedar tentang pendistribusian beras, namun merupakan simbol kepedulian dan tanggung jawab pemerintah. Melalui bantuan beras ini, pemerintah menunjukkan komitmennya dalam menjamin ketersediaan pangan yang cukup untuk setiap rumah tangga, khususnya bagi mereka yang terdampak langsung oleh kondisi ekonomi.

Pada pengiriman bantuan CPP tersebut, pemerintah menggandeng PT. POS Indonesia. 

"Bantuan ini akan disalurkan langsung kepada masyarakat penerima di PALI yang dikirim oleh PT.POS Indonesia cabang Prabumulih," ungkap Sekda.

Sekda berharap bantuan CPP berupa beras bisa membantu meringankan kesulitan warga PALI.

"Mudah-mudahan bisa membantu masyarakat," harapnya. 

Pada kegiatan tersebut turut hadir Kapolres PALI, AKBP Khairu Nasrudin, Danramil Talang Ubi, Kapt. Inf Narco, Asisten ll, kepala Dinas Ketahanan Pangan, para Kabag, staff ahli dan kepala Dinas Pertanian serta pimpinan PT.POS cabang Prabumulih.

Jumat, 08 Desember 2023

BANGUN KINERJA YANG LEBIH BAIK POLSEK PENUKAL ABAB RUTIN GELAR JUM'AT CURHAT


 Realita Terkini.com_PALI _ Kapolsek Penukal Abab IPTU Arzuan SH  berserta Kanit Binmas Aipda Zeni Irwanto, Kanit Intelkam Aipda Rudi H , SH, Kasium Bripka Oka W, Bhabinkamtibmas Bripka Sucipto S, Bhabinkamtibmas Briptu Januari kembali menggelar Jumat Curhat di desa babat kecamatan Penukal kabupaten PALI, Jumat (08/12/2023) pagi.

Sama seperti biasanya kegiatan

Jumat Curhat yang dilaksanakan oleh Polri ini bertujuan untuk mendengarkan keluhan, saran serta kritik dari masyarakat, untuk membangun kinerja Polri yang lebih baik.

Kegiatan Jum'at Curhat Kapolsek Penukal Abab dan personil Polsek Penukal Abab selain silaturrahmi dan mendengarkan keluhan masyarakat. 

“Program jumat curhat merupakan program Polri untuk lebih dekat dengan masyarakat dengan mendengarkan secara langsung keluhan yang dirasakan masyarakat”, ucap Kapolsek Penukal Abab IPTU Arzuan SH 

IPTU Arzuan SH juga Memberikan himbauan Kamtibmas tentang larangan Karhutlah dan waspada dengan tindak kriminalitas.

"Himbauan Kamtibmas agar tetap menjaga persatuan dan tidak terprovokasi oleh pihak pihak yang tidak bertanggungjawab pada masa tahapan kampanye PEMILU saat ini," ujarnya 

Dalam kesempatan ini Kapolsek mengatakan, selain mendengarkan keluhan masyarakat secara langsung dengan pendekatan humanis, program Jumat Curhat dilaksanakan juga dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas di daerah hukum Polsek Denpasar Barat agar tetap tercipta keadaan aman dan kondusif.