Kamis, 17 Agustus 2023

HADIRI UPACARA HUT KE 78BUPATI PALI AJAK MASYRAKAT ISI KEMERDEKAAN DENGAN DENGAN HAL POSITIF

 

(Realita terkini.com] - Bupati Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) Dr Ir H Heri Amalindo MM ikuti upacara pengibaran bendera merah putih dalam  rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 dilapangan Gelora November dalam kompleks Pertamina Pendopo pada Kamis 17 Agustus 2023.

Upacara pengibaran bendera peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-78 kali ini dipimpin oleh Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten PALI, Agung Arifianto selaku inspektur upacara.

Berbagai unsur pemerintahan beserta mitra nya nampak hadir di upacara HUT RI ke 78 kali ini,Wakil Bupati PALI Drs H Soemarjono  Ketua DPRD PALI H Asri AG, Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin SIK, Dandim 0404, Sekda PALI Kartika Yanti serta sejumlah kepala BUMN, BUMD dan OPD dilingkungan Pemkab PALI nampak khidmat mengikuti semua rangkaian upacara.

Proses pengibaran bendera sang saka merah putih oleh Paskibraka kabupaten PALI berjalan lancar khidmat,sementara itu wakil ketua I DPRD PALI Irwan ST bertugas sebagai pembaca salinan Undang Undang Dasar 1945.

Usai acara Bupati PALI mengucapkan selamat  HUT ke-78 RI kepada seluruh rakyat Indonesia,dan Beliau menghimbau kepada seluruh masyarakat PALI khususnya untuk lebih meningkatkan rasa syukur atas nikmat Tuhan yaitu Kemerdekaan,karena dengan kemerdekaan ini kita dapat hidup dalam alam yang damai dan sejahtera.

Selanjutnya juga Bupati mengajak masyarakat untuk mengisi hari hari kemerdekaan ini dengan hal-hal yang positif,serta memberikan kontribusi  pembangunan untuk memajukan negeri yang kita cintai ini.

Kemudian yang juga tak kalah pentingnya adalah tetap menjaga persatuan dan kesatuan bangsa demi untuk hari depan yang lebih baik.

0 komentar: